Tentang Venus (XVS)
Venus adalah protokol peminjaman DeFi yang beroperasi di BNB Chain. Venus berfungsi sebagai pasar uang algoritmik permissionless yang memungkinkan pengambil pinjaman memperoleh pinjaman berbasis kripto dengan suku bunga rendah. Pemberi pinjaman mendapatkan reward karena menyediakan layanan pinjaman tanpa arbitrer. Tata kelola protokol Venus didukung oleh token BEP-20 $XVS.
Protokol Venus memungkinkan pengguna untuk mengambil dan memberikan pinjaman mata uang kripto sambil memungkinkan pengguna untuk mencetak stablecoin sintetis yang didukung oleh mata uang kripto lain dengan posisi jaminan berlebih.
Tata kelola protokol Venus ditangani dengan token XVS. Menurut protokol tersebut, tim, pengembang, atau pendiri tidak mendapatkan alokasi XVS sama sekali sehingga tata kelola protokol tersebut diserahkan kepada komunitas. Meskipun tersedia di Binance, XVS hanya dapat diperoleh melalui Binance Launchpool atau dengan menyediakan likuiditas kepada protokol tersebut.
Selain token tersebut, pemilik token XVS harus menggunakan modul tata kelola Governor Alpha, yaitu smart contract yang memungkinkan alamat yang memiliki lebih dari 300.000 XVS untuk mengusulkan, melakukan voting, dan mengadopsi perubahan pada protokol tersebut. Isi proposal dapat mencakup penambahan dukungan, suku bunga baru, hingga mendukung aset baru.
Kemitraan Protokol Venus mencakup Binance, Radio Caca, Brace Software, dan ApolloX. Harga XVS saat ini diperbarui dan dipantau langsung di Binance secara real-time.