Otoritas keuangan Amerika Serikat, Securities and Exchange Commission (SEC), dikabarkan bakal menolak seluruh pengajuan ETF Spot Bitcoin. Hal inilah yang membuat pasar kripto memerah pada hari ini
Analis Matrixport Markus Thielen mengatakan hal tersebut terjadi lantaran ada kriteria penting yang dinilai tidak memenuhi syarat. Menurutnya, SEC melihat bahwa kripto masih membutuhkan regulasi yang lebih tepat sebelum adanya ETF Spot Bitcoin.
Apabila hal tersebut terjadi, ia memprediksi likudiasi besar-besaran senilai miliaran dolar akan terjadi di pasar kripto. Ia turut memprediksi harga Bitcoin akan jatuh ke level US$36 ribu-US$38 ribu.
Di lain sisi, market kripto saat ini memang tengah memerah. Bahkan, 8 dari 10 koin dengan kapitalisasi market terbesar di dunia memerah, mulai dari Bitcoin, Ethereum, Solana, Cardano, hingga Dogecoin.