FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Halaman Utama
Pusat Layanan
FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Perdagangan Spot & Margin
Perdagangan Spot
Jenis Order
Penjelasan Iceberg Order

Penjelasan Iceberg Order

2023-05-12 01:45
Iceberg order membagi order besar menjadi beberapa order kecil di buku order untuk meminimalkan dampak pasar dan meningkatkan efisiensi perdagangan. Setelah satu order terisi, sistem akan otomatis memasang order yang lain hingga semua iceberg terisi.
Harap diperhatikan bahwa Anda hanya dapat menggunakan iceberg untuk limit order dan stop-limit order.

Bagaimana cara memasang iceberg order di situs web Binance?

1. Masuk ke akun Binance Anda, lalu buka [Trade] - [Spot]. Pilih pasangan dagang, misalnya BTC/USDT. Kemudian, pilih [Limit] order atau [Stop-limit] order.
2. Centang kotak di samping [Iceberg], lalu masukkan jumlah total BTC yang akan dibeli. Kemudian, masukkan jumlah BTC untuk setiap iceberg. 
Harap diperhatikan bahwa Anda hanya dapat memasang maksimum 10 iceberg. Misalnya, total jumlah order Anda adalah 10 BTC. Artinya, jumlah setiap iceberg tidak boleh kurang dari 1 BTC (10 BTC / 10 order = 1 BTC/iceberg order). 
3. Masukkan harga limit atau stop-limit untuk order Anda, lalu klik [Beli]. Jika Anda mengaktifkan fungsi konfirmasi order, Anda harus mengeklik [Lanjutkan] di jendela pop-up konfirmasi.
Order Anda akan dieksekusi secara otomatis ketika harga pasar mencapai harga limit atau stop-limit yang Anda inginkan.
4. Untuk melihat iceberg order Anda yang terbuka, gulir ke bawah ke [Order Terbuka].
Untuk melihat iceberg order Anda yang terisi, buka tab [Riwayat Perdagangan]. Order tersebut akan ditampilkan sebagai "Limit" order atau "Stop-limit" order.

Bagaimana cara memasang iceberg order di Aplikasi Binance?

1. Masuk ke Aplikasi Binance Anda, lalu buka [Perdagangan] - [Spot]. Pilih pasangan dagang, misalnya BTC/USDT. Kemudian, pilih [Limit] order atau [Stop Limit] order.
2. Centang kotak di samping [Iceberg], lalu masukkan jumlah total BTC yang akan dibeli. Kemudian, masukkan jumlah BTC untuk setiap iceberg. 
Harap diperhatikan bahwa Anda hanya dapat memasang maksimum 10 iceberg. Misalnya, total jumlah order Anda adalah 10 BTC. Artinya, jumlah setiap iceberg tidak boleh kurang dari 1 BTC (10 BTC / 10 order = 1 BTC/iceberg order).
3. Masukkan harga limit atau stop-limit bagi order Anda, lalu ketuk [Beli]. Jika Anda mengaktifkan fungsi konfirmasi order, Anda harus mengetuk [Konfirmasi] di jendela pop-up konfirmasi.
Order Anda akan dipasang di buku order. Order akan terisi dengan mengikuti aturan perdagangan limit order atau stop-limit order.  
Catatan:
  • Jumlah iceberg harus lebih rendah daripada jumlah order. 
    • Misalnya, jika total jumlah order adalah 1 BTC, maka jumlah iceberg harus lebih rendah dari 1 BTC. Anda tidak akan dapat memasang order jika jumlah iceberg ≥ jumlah order.
  • Anda hanya dapat memasang maksimum 10 iceberg. 
    • Jumlah iceberg = Jumlah Order / Jumlah Iceberg
    • Misalnya, total jumlah order Anda adalah 10 BTC. Artinya, jumlah setiap iceberg tidak boleh kurang dari 1 BTC (10 BTC / 10 order = 1 BTC/iceberg order). 
  • Jumlah iceberg terakhir akan menjadi sisa dari (Jumlah Order / Jumlah Iceberg). 
    • Misalnya, Anda memasang order beli untuk 10 BTC dan memasukkan jumlah iceberg 3 BTC. Jumlah iceberg pertama, kedua, dan ketiga adalah 3 BTC, sedangkan yang terakhir adalah 1 BTC.
  • Semua iceberg akan terisi sesuai harga limit/stop-limit yang Anda masukkan.
  • Iceberg order mengikuti aturan perdagangan Spot reguler, termasuk ukuran order minimum, tarif biaya perdagangan, dll.