FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Halaman Utama
Pusat Layanan
FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Binance Earn
Binance Pool
Tutorial Binance Pool
Bagaimana cara menghubungkan Nicehash ke Pool Binance?

Bagaimana cara menghubungkan Nicehash ke Pool Binance?

2021-01-29 05:34
1. Apa itu NiceHash?
Nicehash adalah pialang daya hash dan pasar yang populer tempat pengguna dapat membeli dan menjual daya komputasi perangkat mining mereka yang dikenal sebagai hashrate. Hashrate atau Hashpower merupakan sumber komputasi yang merupakan penghitung jumlah daya hashing yang dapat dihasilkan oleh komputer atau perangkat keras mining Anda untuk tujuan memecahkan berbagai algoritme Proof of Work mata uang kripto. Nicehash memungkinkan pengguna untuk membeli dan menjual hashpower lalu mengarahkannya ke pool mining pilihan mereka untuk menerima pembayaran yang proporsional dengan jumlah hashpower yang mereka hubungkan.
Pasar nicehash dan hashrate lainnya memungkinkan pengguna untuk melakukan mining di Pool Binance tanpa harus memiliki dan menjalankan perangkat keras mining mereka sendiri dan memungkinkan pengguna untuk berpartisipasi dalam produk eksklusif Pool Binance yang populer seperti Tabungan Pool.
2. Bagaimana cara berpartisipasi dalam mining Nicehash bersama Pool Binance?
Pembeli di Nicehash terhubung ke miner (penyedia hashrate) di platform Nicehash dan memilih tempat yang diinginkan untuk mengirim hashrate mereka. Pembeli bisa mengirimkan hashrate ETHash atau hashrate SHA-256 ke Pool Binance untuk mendapatkan reward. Pool Binance merupakan sebuah opsi yang menarik bagi banyak pembeli Nicehash sebagai kombinasi biaya Pool yang rendah dan sebagai sistem pembayaran FPPS (Full Pay Per Share) yang berarti cenderung lebih menguntungkan. Pembeli di Nicehash haurs membuat Akun Pool Binance terlebih dahulu agar dapat merutekan daya hash

Untuk Informasi Lebih Lanjut tentang sistem pembayaran di Pool Binance, kunjungi: https://www.binance.com/au/support/faq/32843190fc1c4329a4df024339efa8d8

Cara membuat Akun Pool Binance:
Pengguna NiceHash harus memiliki akun Pool Binance agar dapat merutekan Hashrate yang dibeli. Untuk membuat dan mendaftarkan sebuah akun di Pool Binance, silakan kunjungi: https://accounts.binance.com/en/register
Cara membuat akun NiceHash:
Silakan kunjungi https://www.nicehash.com/my/register untuk mendaftar akun baru Nicehash. Kemudian, Anda akan perlu menyetor Bitcoin ke dalam dompet Nicehash Anda agar dapat membeli Hashrate di pasar, karena semua kontrak Hashrate dibeli dalam Bitcoin terlepas dari algoritma Hashrate yang dipilih. Harap diperhatikan bahwa Pool Binance hanya menerima Hashrate SHA-256 dan Hashrate ETHash.

Cara memasang order di Nicehash:
Pasar Nicehash memungkinkan dua jenis order daya hash untuk dipasang. Untuk informasi lebih lanjut terhadap fungsionalitasnya, silakan kunjungi:
https://www.nicehash.com/support/hash-power-marketplace/orders/how-to-create-a-new-order

Cara menghubungkan NiceHash ke Pool Binance.
Setelah membuat akun Pool Binance dan akun Nicehash, Anda dapat mengonfigurasi pekerja dan stratum proxy Anda.

Stratum proxy yang tersedia untuk SHA-256 (Pool Binance):
URL Mining:
stratum+tcp://sha256.poolbinance.com:8888
stratum+tcp://bs.poolbinance.com:3333
Port yang didukung: 8888、3333、1800、443

Stratum proxy yang tersedia untuk ETHash (Pool Binance):
URL Mining:
stratum+tcp://ethash.poolbinance.com:1800
Port yang didukung: 1800、25、443、3333、8888

Cara terhubung dengan Nicehash ke Pool Binance:
Pada sisi pembeli di Nicehash, Anda akan melihat opsi untuk mengonfigurasi stratum proxy dan nama pekerja Anda. Silakan pilih dari stratum proxy yang tercantum di atas dan masukkan nama pekerja di dalam kotak nama pengguna yang persis sesuai dengan nama sub-akun Anda di Pool Binance. Jika Anda tidak mengubahnya, maka kata kunci default untuk akun Pool Binance Anda akan menjadi 123456

Menyesuaikan Tingkat Kesulitan Pool Minimal

Untuk mining ETH, Anda mungkin perlu mengonfigurasi tingkat kesulitan pool minimal seperti yang terlihat di atas.
Anda dapat memilih tingkat kesulitan sesuai dengan jumlah hashrate saat ini, contohnya:

Tingkat Kesulitan Mining = 137438953472 = 2^37 = 2^7x2^30 = 128 Gh/detik,
Tingkat Kesulitan Mining = 17179869184 = 2^34 = 2^4x2^30 = 16 Gh/detik,

Tingkat kesulitan bisa disesuaikan dengan tepat menurut jumlah hashrate yang perlu dihubungkan

Mengeksekusi order Hashpower di Nicehash.
Setelah menyetor bitcoin ke dompet NiceHash Anda dan mengonfigurasi Pool Binance, Anda siap untuk memasang order. Dari sini, eksekusikan order beli di NiceHash dan periksa koneksi Anda di Pool Binance.
Anda bisa memasang order dengan membuka Pasar: https://www.nicehash.com/my/marketplace

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pembelian Hashrate di NiceHash, silakan kunjungi:
https://static.nicehash.com/marketing%2FNiceHash_Buying_Guide_2020.pdf

Memeriksa bahwa Anda telah terhubung ke Pool Binance
Karena Pool Binance adalah tempat pengguna Nicehash dibayar, penting untuk memastikan bahwa hashrate Anda terhubung ke dalam pool dengan benar. Penting untuk memastikan bahwa Anda terhubung ke Pool Binance. Dalam 15 menit setelah memasang order hashrate, Anda seharusnya sudah dapat melihat statistiknya di:
https://pool.binance.com/en/statistics

Jika Anda memiliki pertanyaan tentang Nicehash & mining Pool Binance atau memerlukan bantuan, silakan kirim email ke poolvip@binance.com untuk konsultasi lebih lanjut.