Bagaimana Cara Membuka Akun Margin Binance?

2019-07-05 05:08

1. Masuk ke akun Anda, lalu pilih [Trade] di bilah navigasi utama. Klik [Margin].

Jika Anda menggunakan aplikasi Binance, ketuk [Perdagangan], lalu pilih tab [Margin] untuk membuka halaman perdagangan Margin.

2. Sebelum memulai perdagangan, Anda harus menyelesaikan kuis singkat. Klik tombol [Mulai Kuis] di jendela pop-up untuk melanjutkan.

3. Anda harus menjawab semua pertanyaan dengan benar untuk membuka Akun Margin Binance.

4. Setelah mengaktifkan akun margin, Anda dapat mentransfer dana ke Dompet Margin dan memulai perdagangan.

Untuk mempelajari perdagangan margin selengkapnya, baca artikel berikut:

Penjelasan Perdagangan Margin

Bagaimana Cara Menggunakan Fungsi Pinjam dan Lunasi Otomatis?

Catatan:

● Untuk meningkatkan keamanan akun, Anda harus mengaktifkan autentikasi dua faktor (2FA) sebelum membuka akun margin.

● Jumlah sub-akun yang dapat Anda buka bergantung pada level VIP akun utama Anda. Untuk informasi selengkapnya, silakan lihat tab [Pertanyaan Umum] dalam artikel Fungsi Sub-Akun Binance dan Pertanyaan Umum.