FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Halaman Utama
Pusat Layanan
FAQ - Pertanyaan yang Sering Ditanyakan
Perdagangan Spot & Margin
Perdagangan Margin
Pengenalan Perdagangan Margin
Delisting di Binance Margin

Delisting di Binance Margin

2024-08-29 14:45

Gambaran umum delisting di Binance Margin 

Untuk melindungi pengguna kami dan memastikan bahwa token dan pasangan dagang yang masuk listing terus memenuhi standar tingkat tinggi yang kami harapkan, Binance melakukan peninjauan berkala terhadap setiap token yang masuk listing di platform margin kami berdasarkan Pedoman Delisting kami.  
Token dan/atau pasangan dagang dapat mengalami delisting dari Binance Margin karena berbagai faktor, seperti masalah hukum dan regulasi, praktik tidak etis, dan/atau likuiditas dan volume perdagangan yang buruk. Token dan/atau pasangan dagang dapat mengalami delisting dari Isolated Margin dan Cross Margin secara terpisah atau bersamaan. 
Pengguna dapat mengetahui informasi selengkapnya mengenai delisting terjadwal token dan/atau pasangan dagang margin melalui: 
  1. Halaman Pengumuman Delisting: Binance biasanya akan merilis pengumuman yang menguraikan jadwal delisting mendatang untuk menginformasikan pengguna terkait waktu delisting, token dan/atau pasangan dagang yang terdampak, serta informasi relevan apa pun sebelumnya.
  2. Pemberitahuan halaman Data Margin: Spanduk notifikasi yang berisi waktu delisting mendatang akan ditampilkan untuk token yang terdampak pada Cross Margin dan pasangan dagang pada Isolated Margin.
  3. Notifikasi inmail & email: Setelah pengumuman yang disebutkan di atas dirilis, pengguna yang terdampak juga akan menerima notifikasi melalui inmail dan email tentang delisting terjadwal.
  4. Pemberitahuan halaman perdagangan: Spanduk notifikasi yang berisi waktu delisting akan ditampilkan untuk setiap pasangan dagang terdampak yang akan mengalami delisting di halaman perdagangan terkait.
  5. Untuk informasi selengkapnya, silakan baca Cara Melihat Informasi Delisting untuk Token & Pasangan Dagang Spot/Margin di Binance

Apa yang terjadi ketika token margin dan/atau pasangan dagang mengalami delisting?

Pengguna disarankan untuk mentransfer token yang mengalami delisting dari dompet margin ke dompet spot sebelum waktu delisting yang dijadwalkan dan/atau melunasi kewajiban token tersebut secara penuh untuk menghindari potensi kerugian.
Ketika token margin dan/atau pasangan dagang mengalami delisting, perdagangan token dan/atau pasangan dagang tersebut akan dihentikan. Semua order terbuka pada pasangan dagang yang terdampak akan dibatalkan. Binance Margin pertama-tama akan melunasi kewajiban token yang mengalami delisting dalam akun Cross Margin pengguna menggunakan jaminan yang tersedia dari token yang sama di akun yang sama. 
Setelah pelunasan selesai, jika semua akun ini tidak lagi memiliki posisi apa pun untuk token tersebut, proses delisting akan berakhir. Jika tidak, pengguna pada akhirnya hanya memiliki token tersebut dalam bentuk jaminan atau kewajiban:
1. Akun Cross Margin hanya memiliki token yang akan mengalami delisting dalam bentuk jaminan
Jika Level Margin Jaminan (CML) akun tersebut berada pada atau di atas 2, token tersebut akan ditransfer ke Dompet Spot pengguna hingga CML mencapai 2. Setelah transfer selesai, atau jika CML di bawah 2 sejak awal, market order jual dipasang pada token yang mengalami delisting hingga posisi tersebut ditutup sepenuhnya.
Pengecualian untuk aturan ini adalah ketika pengguna memiliki jaminan dan kewajiban dari token yang sama (selain token yang akan mengalami delisting), serta bahwa jumlah jaminan untuk masing-masing token ini lebih besar daripada kewajiban token terkait. Dalam kasus ini, semua kewajiban akan dilunasi terlebih dahulu dengan jaminan yang tersedia, lalu token yang akan mengalami delisting akan ditransfer keluar. 
Misalnya, MATIC adalah token yang akan mengalami delisting:
  • Contoh 1: Pengguna A memiliki $50 USDT dan MATIC senilai $80 sebagai jaminan, serta BNB senilai $50 sebagai kewajiban. CML-nya adalah 2,6. MATIC senilai $30 akan ditransfer keluar terlebih dahulu, sehingga CML menjadi 2. Karena tidak ada lagi MATIC yang dapat ditransfer keluar tanpa menyebabkan CML turun di bawah 2, sisa MATIC senilai $50 akan dijual menjadi $50 USDT (sebagai contoh). Posisi MATIC ditutup sepenuhnya dan proses delisting berakhir.
  • Contoh 2: Pengguna A memiliki $50 USDT, BNB senilai $50, dan MATIC senilai $40 sebagai jaminan, serta $40 USDT dan BNB senilai $40 sebagai kewajiban. CML-nya adalah 1,75. Karena tidak ada lagi MATIC yang dapat ditransfer keluar tanpa menyebabkan CML turun di bawah 2 dan semua kewajiban dapat dilunasi menggunakan jaminan yang ada tanpa perlu berdagang, sistem akan memicu pelunasan penuh atas kewajiban tersebut. Tanpa kewajiban lagi di akun, semua jaminan MATIC yang tersisa akan ditransfer.

2. Akun Cross Margin hanya memiliki token yang akan mengalami delisting dalam bentuk kewajiban

Semua sisa order terbuka di akun Cross Margin pengguna akan dibatalkan pada waktu delisting terjadwal, kecuali CML pengguna tersebut berada di atau di atas 2. Dalam kasus ini, order terbuka tersebut tidak akan dibatalkan. Kemudian, market order jual dipasang untuk melunasi kewajiban penuh dari token yang akan mengalami delisting menggunakan aset jaminan lain dalam akun pengguna. 
Misalnya, CVP adalah token yang akan mengalami delisting:
  • Contoh 1: Pada waktu delisting terjadwal CVP, pengguna A memiliki $10.000 USDT sebagai jaminan dan meminjam CVP senilai $9.000 dengan order terbuka pasangan BTC/USDT dengan nilai nosional $10.000 USDT. CML-nya adalah 2,22. Karena CML >2, order terbuka BTC/USDT tidak akan dibatalkan.
  • Contoh 2: Pada waktu delisting terjadwal CVP, pengguna B memiliki CVP senilai $9.000 sebagai jaminan pada nilai haircut nominalnya, meminjam $10.000 USDT, serta memiliki order terbuka pasangan BTC/USDT dengan nilai nosional $10.000 USDT. CML-nya adalah 1,9. Karena CML ≤2, order BTC/USDT akan dibatalkan.
Proses delisting berakhir ketika tidak ada jaminan atau kewajiban terkait token delisting yang tersisa di akun margin pengguna.
Ketika pasangan dagang Isolated Margin mengalami delisting, perdagangan untuk pasangan dagang tersebut akan dihentikan. Semua order terbuka pada pasangan ini akan dibatalkan. Binance Margin pertama-tama akan melunasi kewajiban token yang akan mengalami delisting dalam akun Isolated Margin pengguna menggunakan jaminan tersedia dari token yang sama di akun yang sama.
Setelah pelunasan selesai, sisa kewajiban akan diselesaikan sepenuhnya menggunakan jaminan di akun. Terakhir, sisa jaminan akan ditransfer ke dompet spot pengguna.  Proses delisting berakhir ketika tidak ada jaminan atau kewajiban terkait token delisting yang tersisa di akun margin pengguna.

Pertanyaan Umum

Binance mempertimbangkan berbagai faktor saat melakukan peninjauan delisting. Berikut ini beberapa contohnya:
  • Risiko Hukum/Kepatuhan: Proyek privasi, token yang memiliki masalah regulasi global/regional, dll.
  • Kekhawatiran yang sedang berlangsung dan persepsi risiko proyek token tertentu: Adopsi rendah oleh pengguna, masalah kontinuitas (kurangnya pengembangan, ketidakhadiran tim), atau insiden (mis., anggota tim ditangkap, peretasan), dll.
  • Risiko pasar: Likuiditas buruk, kapitalisasi pasar yang rendah, dll.
  • Risiko etis: Bukti praktik penipuan atau penyalahgunaan pasar, dll.
Pada waktu delisting terjadwal untuk token dan/atau pasangan dagang, jaminan atau kewajiban Anda dari token dan/atau pasangan dagang yang terdampak dalam akun margin Anda akan ditutup sepenuhnya sesuai dengan proses yang dijelaskan di atas. Setelah delisting, Anda mungkin masih memiliki sisa token di dompet spot Anda yang telah ditransfer keluar dari dompet margin Anda. 
Token lain milik Anda di akun Cross Margin dapat digunakan untuk membeli token yang akan mengalami delisting untuk melunasi kewajiban terutang dari token delisting.
Penafian dan Peringatan Risiko: Harga token digital dipengaruhi oleh risiko pasar dan volatilitas harga yang tinggi. Informasi yang diberikan bukan merupakan ajakan atau rekomendasi atau bujukan untuk membeli atau menjual produk dalam bentuk apa pun. Nilai investasi Anda mungkin turun atau naik. Anda mungkin tidak mendapatkan kembali jumlah yang sudah diinvestasikan. Cross Margin berkontribusi menyediakan leverage lebih tinggi dari akun margin regular. Leverage yang lebih besar menimbulkan kerugian yang lebih besar jika kondisi pasar tidak menguntungkan. Terdapat peningkatan risiko bahwa posisi cross margin milik pengguna akan dilikuidasi secara paksa, sehingga menyebabkan kemungkinan kerugian. Komentar dan analisis bukan merupakan komitmen atau garansi dari sisi Binance. Anda bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keputusan investasi Anda. Binance tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian yang mungkin Anda alami. Kinerja di masa lampau bukan merupakan indikator yang andal untuk kinerja di waktu mendatang. Anda sebaiknya hanya berinvestasi dalam produk yang dikuasai dengan risiko yang dipahami. Anda harus mempertimbangkan pengalaman investasi, situasi keuangan, tujuan investasi, dan toleransi risiko dengan cermat, serta berkonsultasi dengan penasihat keuangan independen sebelum melakukan investasi apa pun. Materi ini tidak boleh dianggap sebagai nasihat keuangan. Produk ini mungkin tidak tersedia dalam beberapa negara tertentu dan bagi pengguna tertentu. Konten ini tidak ditujukan untuk pengguna/negara yang memiliki larangan/pembatasan. Untuk informasi selengkapnya, baca Ketentuan Penggunaan dan Peringatan Risiko kami. Untuk mempelajari selengkapnya tentang cara melindungi diri Anda, kunjungi halaman Perdagangan yang Bertanggung Jawab kami.