Apa Itu Penipuan Multisig dan Bagaimana Menghindarinya?
Poin-poin Utama
Dompet multisig memerlukan beberapa kunci pribadi untuk menandatangani dan mengotorisasi transaksi, menawarkan lapisan keamanan tambahan bagi pengguna dan bisnis.
Ada berbagai jenis penipuan terkait dompet multisig, tetapi penipuan ini khususnya umum terjadi di jaringan Tron.
Penipuan multisig yang umum dilakukan adalah menipu pengguna dengan memberi mereka akses sebagian ke dompet penipu dan menipu mereka agar mengirimkan dana untuk membayar biaya transaksi.
Untuk menghindari penipuan multisig, pengguna harus menjaga kerahasiaan informasi pribadi mereka, menghindari penggunaan frasa atau kunci rahasia milik orang asing, dan waspada terhadap aplikasi, email, dan situs web palsu.