Tentang iExec RLC (RLC)
iExec RLC adalah platform komputasi cloud terdesentralisasi yang beroperasi di jaringan Ethereum. iExec memungkinkan akses ke sumber daya dan teknologi komputasi cloud "berdasarkan permintaan" yang ditawarkan di cloud iExec melalui aplikasi terdesentralisasi. iExec didirikan pada tahun 2016 untuk merombak komputasi cloud dengan menciptakan paradigma baru menggunakan teknologi blockchain. Jaringan ini membantu dApp menggunakan sumber daya berbiaya rendah dan berkinerja tinggi, termasuk server, database, aplikasi Perangkat Lunak sebagai Layanan (SaaS), hosting web, dan farm komputer. Token $RLC, yaitu aset utama yang digunakan untuk mengakses layanan dalam infrastruktur iExec, adalah mata uang kripto asli iExec. RLC adalah singkatan dari Run on Lots of Computers (Berjalan di Banyak Komputer). Harga RLC saat ini dipantau secara live di Binance.
Teknologi blockchain iExec memungkinkan pengguna untuk mengonversi aplikasi, dataset, dan daya komputasinya menjadi sumber daya keuangan menggunakan jaringan marketplace iExec. iExec memungkinkan hal ini dengan menyediakan akses sesuai permintaan ke sumber daya komputasi cloud. Saat ini, iExec mendukung aplikasi di big data, layanan kesehatan, kecerdasan buatan, interpretasi, dan fintech.
iExec menyediakan berbagai layanan komputasi cloud yang mirip dengan Amazon Web Services dan Microsoft Azure tetapi dengan cara yang lebih terdesentralisasi. Produk inti iExec mendukung penyediaan akses sesuai permintaan ke daya komputasi, dataset, dan aplikasi dalam jaringan tersentralisasi yang disampaikan oleh penyedia sumber daya yang diberi insentif reward berbentuk token. Walaupun iExec bersaing dengan layanan komputasi cloud tersentralisasi, tujuan akhir proyek ini adalah melampaui sistem tradisional berbasis Web2 dan menjadi sumber daya terpadu bagi komputasi cloud berbasis blockchain.
Layanan web terdesentralisasi tidak harus bergantung pada solusi komputasi tersentralisasi. iExec memungkinkan penyedia sumber daya dan pengguna untuk berpartisipasi secara terbuka dengan cara yang fleksibel, terukur, dan digerakkan oleh pasar. Karena layanan cloud berbasis blockchain dan smart contract menjadi makin kompleks, pengguna akan membutuhkan lebih banyak daya komputasi daripada biasanya. iExec dirancang untuk memungkinkan pengguna Web3 memanfaatkan kompleksitas dan skala yang terus berkembang dari dApp ini tanpa takut kehilangan data atau terhambat oleh batasan komputasi lainnya.