Tentang Fantom
Fantom dikenal sebagai proyek terdesentralisasi dan jaringan blockchain independen yang sangat skalabel, dan dianggap sebagai alternatif dari jaringan Ethereum. Jaringan terdesentralisasi dan permissionless ini memberi para pengembang solusi skalabel untuk mengembangkan dan meluncurkan aplikasi terdesentralisasi (dApp) dan proyek kripto dengan kemampuan smart contract. Harga Fantom diperbarui secara live di Binance.
Jaringan Fantom begitu populer di kalangan pengguna keuangan terdesentralisasi (DeFi), aplikasi perusahaan, dan pengembang Mesin Virtual Ethereum (EVM). Fantom Opera adalah proyek sumber terbuka dan sepenuhnya permissionless, yang menggunakan mekanisme konsensus Asynchronous Byzantine Fault Tolerance (ABFT) yang disebut Lachesis. Node dalam jaringan Fantom mencapai konsensus secara independen tanpa perlu menyetujui penyelesaian blok. Bagi pengguna, transaksi umumnya dikonfirmasi dan diselesaikan dalam beberapa detik.
Token asli jaringan, yaitu FTM, memiliki tiga kegunaan utama:
Untuk membayar biaya jaringan saat melakukan transaksi atau berinteraksi dengan smart contract di mainnet Fantom Opera.
Bagi pengguna untuk melakukan staking agar menjadi validator. Node lebih cepat yang dapat mengonfirmasi transaksi dengan segara bisa menerima lebih banyak reward di bawah desain jaringan Fantom.
Digunakan dalam tata kelola di blockchain, termasuk voting terkait proposal yang memengaruhi keputusan jaringan.
Biaya transaksi minimal, bersamaan dengan kecepatan luar biasa dari Fantom Opera, telah menghasilkan popularitas jaringan yang luar biasa. Sejumlah faktor ini membuat Fantom lebih cocok untuk pengembangan dApp dibanding banyak blockchain yang lebih lambat dan lebih mahal. Farming hasil (yield farming), misalnya, dapat memberikan pengguna imbal hasil yang lebih tinggi di Fantom, karena hasil dapat dilipatgandakan lebih cepat dengan biaya yang jauh lebih rendah. Blockchain Fantom juga kompatibel dengan EVM. Artinya, pengembang dapat dengan mudah mentransfer smart contract dan proyek dari Ethereum ke Fantom Opera.