Cryptoharian – Harga Bitcoin (BTC), yang merupakan kripto terbesar di dunia, saat ini tengah berada di titik penting yang bisa menentukan arah pergerakan selanjutnya. Menurut salah satu analis dengan nama akun X ‘Crypto Feras’, $BTC sedang membentuk pola ‘bull-flag’ yang dikenal sebagai sinyal positif jika harga berhasil menembus batas atas pola ini.Pola bull-flag, yang mana merupakan pola kelanjutan dari tren bullish, telah menarik perhatian para trader. Pola ini terbentuk ketika harga mengalami konsolidasi setelah kenaikan tajam, menciptakan saluran paralel atau flag. “Bitcoin sekarang berada di resistensi diagonal dari pola bull-flag ini. Jika $BTC berhasil menembus resistensi tersebut, tren bullish dapat terkonfirmasi,” ungkap Feras.Dari grafik yang dibagikan Feras, tampak bahwa ada dua target harga potensial berdasarkan ukuran tiang bendera:
Target Tiang Bendera Kecil: US$ 88.000
Target Tiang Bendera Besar: US$ 100.000
Sumber. Investing.com